Perawatan wajah

perawatan wajah | Tip perawatan wajah | kosmetik natural | wajah sehat bebas jerawat | wajah berseri dan bercahaya | Top 1 Oli sintetik mobil-motor indonesia | Top 1 Oli sintetik mobil-motor indonesia

Breaking

Rabu, 23 Januari 2013

Manfaatkan Isi Kulkas untuk Menjaga Kecantikan Wajah | Lovira.com

Menjaga kecantikan wajah tidak harus dengan cara yang mahal dan merepotkan. Anda tidak lagi harus ke salon langganan tiap satu minggu sekali. Anda juga tidak perlu membuang-buang waktu Anda hanya demi melakukan perawatan di salon atau pusat kecantikan. Anda bisa memanfaatkan isi lemari es Anda untuk menjaga kecantikan wajah Anda secara alami, murah, dan mudah tentunya. Bahan makanan apa saja yang dapat Anda gunakan untuk menjaga kecantikan wajah Anda? Bagaimana cara menggunakannya? Mari simak ulasannya berikut ini.

Buah-Buahan

Isi kulkas yang pasti ada di rumah Anda salah satunya adalah buah-buahan. Buah-buahan adalah salah satu elemen penting untuk menjaga kecantikan wajah Anda. Pepaya, bengkoang, alpukat, strawberry, dan lemon adalah jenis buah yang dapat Anda gunakan untuk merawat kulit wajah Anda agar selalu tampak putih berseri, mulus, dan bebas dari jerawat. Yang bisa Anda lakukan adalah membuat adonan masker dari buah-buahan tersebut. Untuk buah bengkoang, alpukat, pepaya, atau strawberry, Anda dapat menghaluskannya kemudian membalurkan ampasnya pada wajah seperti menggunakan masker. Sedangkan untuk buah lemon, Anda dapat mengambil airnya dan mencampurnya dengan madu atau gambir. Kemudian oleskan pada wajah kemudian bilas hingga bersih. Air lemon dapat memutihkan dan mengencangkan wajah bila digunakan secara teratur.

Sayur-Sayuran

Jangan remehkan nutrisi yang terkandung dalam sayuran. Sebab, sayuran juga dapat dimanfaatkan untuk merawat kecantikan dan menjaga kulit agar tetap segar dan jauh dari keriput. Ada banyak jenis sayuran yang dapat digunakan untuk menjaga kecantikan kulit. Tomat, wortel, mentimun, kentang, lobak, dan labu adalah jenis sayuran yang dapat digunakan untuk merawat kulit terutama kulit wajah. Tomat, mentimun dan wortel dapat digunakan sebagai bahan masker. Anda bisa melakukannya dengan menghaluskan salah satu dari bahan-bahan tersebut kemudian Anda bisa menambahkan beberapa bahan lain seperti air, madu, atau dengan minyak zaitun. Kemudian oleskan secara menyeluruh dan merata pada wajah. Tunggu hingga sedikit kering lalu bilas dengan air hangat sampai bersih. Sedangkan untuk kentang, Anda dapat mengirisnya tipis-tipis kemudian menempelkannya di sekitar area mata. Senyawa dalam kentang dapat mengurangi kerutan pada mata dan mengecilkan kantung mata. Jika Anda ingin melembabkan kulit, lobak dan labu dapat menjadi alternatif bahan untuk meningkatkan kelembaban kulit. Caranya adalah dengan menggiling atau menghaluskan salah satu dari dua jenis sayuran tersebut kemudian mencampurnya dengan madu dan kuning telur. Selanjutnya gunakan adonan tersebut sebagai masker. Kandungan vitamin A, vitamin E, dan zinc dalam kedua jenis sayuran tersebut dapat mengurangi kulit kusam dan meningkatkan kelembaban alami kulit.

Oatmeal

Oatmeal adalah salah satu bahan makanan yang biasa disimpan di dalam kulkas. Oatmeal nyatanya tidak hanya sehat untuk jantung dan berfungsi untuk mengurangi kolesterol dalam darah. Oatmeal juga dapat digunakan untuk mengurangi kandungan minyak pada wajah. Caranya adalah dengan mencampur oatmeal kering kurang lebih 3 sendok makan dengan madu atau yogurt. Jika adonan sudah tercampur rata, gunakan sebagai masker. Biarkan masker menempel di wajah kurang lebih 10 menit. Setelah itu bersihkan dengan air hangat hingga tidak ada yang tersisa di wajah. Seperti layaknya oatmeal menyerap kolesterol, oatmeal juga dapat menyerap minyak berlebih pada wajah jika digunakan dengan teratur.

Telur

Telur tak hanya kaya manfaat untuk tubuh karena kandungan protein di dalamnya. Telur ternyata juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan perawat kekencangan kulit. Caranya adalah dengan mengoleskan campuran putih telur dan madu ke wajah. Tunggu hingga agak kering. Setelahnya, bilas hingga bersih. Putih telur dan madu yang lengket dapat menarik kontur kulit sehingga lebih kencang dan tidak mudah timbul kerutan.

Gula atau Garam

Gula dan garam dapat digunakan sebagai scrub alami yang mudah dan murah. Selain itu, mineral yang terkandung dalam garam dapat membantu eksfoliasi kulit. Dalam kata lain, garam dan gula dapat membantu mengangkat dan mengelupaskan sel-sel kulit mati. Cara memanfaatkan gula dan garam guna menjaga kecantikan wajah Anda secara alami sangatlah mudah. Anda dapat mencampurkan sejumlah gula atau garam dengan campuran minyak zaitun atau minyak kelapa murni. Kemudian gunakan dengan cara menggosokkan campuran tersebut pada wajah Anda. Namun, jangan menggosoknya dengan gerakan yang terlalu keras karena justru tidak akan memberikan efek yang baik bagi kulit Anda. Aplikasikan dengan gerakan memutar yang lembut dan beraturan. Jangan lupa untuk membilas wajah Anda dengan air agar sisa-sisa garam atau gula tidak tertinggal di wajah Anda.

Bumbu Dapur dan Rempah-Rempah

Bumbu dapur tidak hanya berguna untuk melezatkan dan memberi rasa pada masakan. Bumbu dapur seperti sereh, kunyit, dan kayu manis dapat digunakan untuk merawat kulit wajah. Sereh dapat digunakan untuk melembabkan kulit wajah. Caranya adalah dengan memanfaatkan uap hasil rebusan sereh. Uap hasil rebusan sereh tidak hanya menyegarkan namun juga mampu menutrisi kulit agar tetap lembab. Sedangkan kunyit dapat membantu menghaluskan dan mencerahkan warna kulit. Caranya adalah dengan menggunakan masker dari campuran parutan kunyit dengan asam jawa atau dengan air jeruk nipis. Sedangkan kayu manis terutama bubuk kayu manis dapat digunakan sebagai masker dengan membubuhkan campuran madu atau minyak zaitun.

Yogurt dan Susu

Selain enak dan lezat, yogurt dan susu dapat pula digunakan untuk memutihkan kulit wajah secara alami. Yogurt dan susu sama-sama mengandung vitamin dan kalsium. Vitamin dan kalsium dalam yogurt dan susu dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati sehingga warna kulit terutama kulit wajah dapat semakin terlihat cerah. Sebagai catatan, yogurt dan susu yang baik untuk perawatan kulit wajah adalah yang tidak menggunakan campuran pemanis, perasa, dan pewarna. Caranya mudah, ambil susu tiga sendok makan, kemudian campur dengan minyak zaitun, kemudian oleskan merata pada wajah. Sedangkan untuk yogurt, Anda dapat langsung mengoleskannya pada wajah atau mencampurnya dengan lobak yang telah dihaluskan.

Terbukti sudah jika bahan-bahan makanan yang biasa Anda simpan di kulkas ternyata memiliki segudang manfaat khususnya bagi kesehatan kulit wajah Anda. Merawat wajah dengan bahan-bahan yang mudah di dapat dan tersedia di rumah tentunya akan menghemat pengeluaran dan waktu Anda. Menjadi cantik tidak harus mahal kok.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar